Senin, 15 November 2010




KELUARGA BESAR IKATAN ALUMNI FISIOTERAPI MAKASSAR MENGUCAPKAN "SELAMAT HARI RAYA IDUL ADHA 10 DZULHIJJAH 1431 H" SEMOGA PENGORBANAN DAN AMAL IBADAH KITA DITERIMA ALLAH SWT..

Rabu, 08 September 2010

SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1431 H


KELUARGA BESAR IKATAN ALUMNI FISIOTERAPI MAKASSAR MENGUCAPKAN SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1431 HIJRIAH, "MINAL AIDHIN WAL FAIZIN" MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN

Design by ryan

Selasa, 07 September 2010

Laporan Seminar & Workshop Fisioterapi Olahraga






SEMINAR & WORKSHOP FISIOTERAPI OLAH RAGA (27-28/03/2010)
Ditulis Oleh : Hikma Hasbiah

“BAGAIMANA MELAKUKAN OLAHRAGA DENGAN SEHAT DAN BUGAR”
“Penatalaksanaan Fisioterapi pada Cidera Olahraga dan Peningkatan Prestasi Olahraga”

Fisioterapi Makassar untuk kesekian kalinya telah berhasil meningkatkan Sumber Daya bagi Fisioterapi yang berada di lingkup Makassar dan Kawasan Timur Indonesia. Melalui kegiatan Seminar dan Workshop/Pelatihan Fisioterapi Olah Raga yang merupakan kerja sama antara Ikatan Alumni Fisioterapi Makassar dengan Ikatan Fisioterapi Indonesia (IFI) cabang Makassar. Kegiatan ini juga disponsori oleh Flexasur dan Enraf Nonius berlangsung selama 2 hari dari tanggal 20 – 21 Maret 2010 di Hotel Singgasana Makassar.
Pada hari pertama Panitia mengagendakan Pembukaan dan Seminar yang terbuka bagi Umum. Dalam laporannya, Muh. Thahir, S.Ft, Physio selaku ketua panitia mengatakan bahwa peserta Seminar dan Workshop berasal dari Fisioterapi di wilayah Makassar dan sekitarnya, Palopo, Kendari, Kaltim, Gorontalo, dan lain-lain. Hal senada juga disampaikan oleh ketua IFI cabang Makassar, Drs. H. Djohan Aras, S.Ft, Physio, M.Pd yang mengatakan bahwa Kegiatan Seminar dan Workshop Fisioterapi Olahraga mendapat perhatian dan antusias peserta untuk mengikuti kegiatan tersebut. Acara yang dijadwalkan akan dibuka oleh Walikota Makassar namun disebabkan oleh sesuatu hal sehingga diwakilkan oleh bapak Anggota DPRD Tk. I namun tetap berlangsung sangat meriah. Hadir pula dalam kegiatan ini, tamu yang berasal dari kalangan elit politik yaitu anggota DPRD komisi dibidang Kesehatan.
Dalam kegiatan Seminar Sehari yang sekiranya dijadwalkan akan dimulai sejak pukul 10.00 WITA ini akhirnya molor hingga 2 jam ke depan. Namun antusiasme dan minat dari para peserta untuk mengikuti Seminar ini sangat besar meskipun ada keterlambatan. Terbukti dari jumlah peserta yang tidak berkurang sedikit pun sejak awal acara hingga akhir seminar. Peserta Seminar berasal dari berbagai Rumah Sakit yang berada di Sulawesi Selatan antara lain RS Labuang Baji Makassar, RS Gowa, RS Kolaka Sulawesi tenggara, bahkan ada peserta dari RS Papua. Hal lain yang terlihat menarik adalah dengan adanya peserta Seminar yang berasal dari mahasiswa Fisioterapi yang berasal dari Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar angkatan 2008 dan 2009 yang nota bene adalah baru mengenal dunia Fisioterapi akan tetapi memiliki semangat yang besar untuk lebih mendalami Fisioterapi. Bahkan 3 di antaranya berminat mengikuti seminar dan pelatihan. Hadir sebagai pembicara dalam seminar tersebut yakni : Dr. Nurussyariah…..( Dosen UNM yang saat ini mengambil S3 di Australia), Drs. H. Djohan Aras, S.Ft, Physio, M.Pd (Dosen, Sekertaris Jurusan Ilmu Fisioterapi FK Unhas), Dr. dr. Ilhamjaya Patellongi, M.Kes ( Ketua Jurusan Ilmu Fisioterapi FK Unhas) serta Syahmirza Indra Lesmana, SKM, S.ST, M.OR (Dosen Fakultas Fisioterapi Univ. Indonusa Esa Unggul) yang dipandu oleh Bapak Suharto, S.Pd, S.ST, M.Kes, seminar ini betul-betul menggugah sisi keilmuan kita sebagai Fisioterapis.
Di hari kedua pada 28 Maret 2010, kegiatan lebih dititikberatkan pada Workshop / Pelatihan Fisioterapi Pada Penangangan Cedera Olah Raga. Sebagai pemateri pembuka, Bapak Sudaryanto, S.ST.Ft (Dosen Jurusan Fisioterapi Poltekkes Makassar) yang membawakan materi aplikasi taping-bandage, penanganan fisioterapi olahraga pada sprain ankle dan lesi ligamen collateral sehingga minat peserta workshop betul-betul terbangkitkan. Hal ini terlihat dari antusiasme peserta untuk segera mendapat praktik langsung terhadap materi yang diberikan. Padahal moderator telah mengalokasikan waktu khusus untuk itu. Dilanjutkan dengan materi kedua oleh oleh Bapak Syahmirza Indra Lesmana, SKM, S.ST, M.OR, dimana beliau banyak membahas tentang Penanganan fisioterapi olahraga pada lesi meniskus khususnya bagi atlet basket dan peran fisioterapi dalam peningkatan prestasi olahraga. Pelatihan pada hari kedua ini diakhiri oleh bapak Djohan Aras, S.Ft, Physio, M.Pd (Dosen, Sekertaris Jurusan Ilmu Fisioterapi FK Unhas) yang memberikan materi tentang penanganan fisioterapi pada whiplash injury.
Seminar dan Pelatihan ini berlangsung penuh keakraban dan diisi pula dengan door prize dan games seru yang diberikan dari pihak sponsor yaitu dari Flexasur. Tidak tanggung – tanggung pihak sponsor memberikan 10 door prize bagi para peserta seminar dan pelatihan. Dalam kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan seni tari mahasiswa Ilmu Fisioterapi FK Unhas angkatan 2009. Selamat Berjuang Kawan, Jayalah Terus Fisioterapi Indonesia.....

Sabtu, 16 Januari 2010

Rencana Kegiatan

IKA Fisioterapi Makassar akan mengadakan seminar dan workshop Fisioterapi Olahraga, bekerjasama dengan IFI Cabang Makassar. Adapun kegiatan ini direncanakan pada awal bulan Maret. Kepanitian kegiatan ini adalah :
1. Muh. Thahir, S.FT, Physio sebagai Ketua Panitia
2. Nurhikmawaty H, S.FT, Physio sebagai Sekretaris
3. St. Nurul Fajriah, S.Pd, M.Kes sebagai Bendahara
Untuk informasi lanjut tentang kegiatan ini hubungi :
Sdr. Muh. Thahir, S.FT, Physio Hp. 085255940981 atau 0411-2306966
Sdr(i) Nurhikmawaty H, S.FT, Physio Hp.085255010395
Sdr. Muh. Akraf, S.ST.Ft Hp. 081355332780 atau 0411-5727423

Rabu, 06 Januari 2010

Penyambutan Anggota IKA Baru tahun 2009



IKA Fisioterapi Makassar telah melaksanakan Acara Penyambutan Anggota IKA Baru Angkatan tahun 2006 yang dilaksanakan di Pulau BarangLompoa Makassar pada bulan Oktober 2009.
Acara Penyambutan diisi dengan sambutan :
1. Penasehat IKA Fisioterapi Makassar oleh H. M. Rusli, S.Pd, S.ST.Ft, MM.Kes
2. Ketua IKA Fisioterapi Makassar yang diwakili oleh Sekretaris IKA : Sudaryanto, S.ST.Ft
3. Pemasangan atribut IKA secara simbolis oleh Sekretaris IKA kepada Sdr Ikhsan Dermawan, Amd.Ft.
Suasana penyambutan anggota baru berlangsung secara keakaraban yang tinggi antara Dosen Jurusan Fisioterapi, Pengurus IKA dan Alumni Baru Jurusan Fisioterapi Makassar

Selasa, 05 Januari 2010

Salam Pembuka

Hai...rekan-rekan alumni fisioterapi makassar di seluruh Indonesia
Mari bergabung dengan organisasi IKA Fisioterapi Makassar agar kita saling mengenal satu sama lain dan dapat memberikan informasi peluang kerja kepada adek2 fisioterapi yang belum kerja.
IKA Fisioterapi Makassar merupakan wadah pemberdayaan alumni agar para alumni fisioterapi makassar yang belum bekerja dapat terserap di lapangan pekerjaan yang relevan dan agar para alumni yang sudah bekerja dapat meningkatkan skillnya dibidang fisioterapi.